Affiliate Banner

Senin, 01 Juni 2009

Inilah Nutrisi Otak Terbaik


Ingin meningkatkan kinerja otak anda? Berikut adalah daftar makanan yang patut kamu konsumsi. Makanan yang dijuluki “Brain Food” ini diyakini dapat merangsang pertumbuhan sel-sel otak, memperbaiki fungsinya, meningkatkan daya ingat dan konsentrasi berpikir. Inilah dia:


1. Salmon
Ikan berlemak seperti salmon merupakan sumber terbaik asam lemak omega-3 - DHA and EPA - yang keduanya penting bagi pertumbuhan dan perkembangan fungsi otak. Riset terbaru juga menunjukkan bahwa orang yang memperoleh asupan asam lemak lebih banyak memiliki pikiran lebih tajam dan mencatat hasil memuaskan dalam uji kemampuan. Menurut para ahli walaupun tuna mengandung asam omega-3, namun ikan ini tidaklah sekaya salmon.

2. Telur
Telur dikenal sebagai sumber penting protein yang relatif murah dan harganya cukup terjangkau. Bagian kuning telur ternyata padat akan kandungan kolin, suatu zat yang dapat membantu perkembangan memori atau daya ingat.

3. Selai kacang
“Kacang tanah (peanut) dan selai kacang merupakan salah satu sumber vitamin E. Vitamin ini merupakan antioksidan yang dapat melindungi membran-membran sel saraf. Bersama thiamin, vitamin E membantu otak dan sistem saraf dalam penggunaan glukosa untuk kebutuhan energi.

4. Gandum murni
Otak membutuhkan suplai atau sediaan glukosa dari tubuh yang sifatnya konstan. Gandum murni memiliki kemampuan untuk mendukung kebutuhan tersebut. Serat yang terkandung dalam gandum murni dapat membantu mengatur pelepasan glukosa dalam tubuh. Gandum juga mengandung vitamin B yang berfungsi memelihara kesehatan sistem saraf.

5. Oat/Oatmeal
Oat merupakan salah satu jenis sereal paling populer di kalangan anak-anak dan kaya akan nutrisi penting bagi otak. Oat dapat menyediakan energi atau bahan bakar untuk otak yang sangat dibutuhkan anak-anak mengawali aktivitasnya di pagi hari. Kaya akan kandungan serat, oat akan menjaga otak anak terpenuhi kebutuhannya di sepanjang pagi. Oat juga merupakan sumber vitamin E, vitamin B, potassium dan seng — yang membuat tubuh dan fungsi otak berfungsi pada kapasitas penuh.

6. Berry
Strawberry, cherry, blueberriy dan blackberry. Secara umum, semakin kuat warnanya, semakin banyak nutritisi yang di kandungnya. Berry mengandung antioksidan kadar tinggi, khususnya vitamin C, yang berfaedah mencegah kanker. Beberapa riset menunjukkan mereka yang mendapatkan ekstrak blueberry dan strawberry mengalami perbaikian dalam fungsi daya ingatnya. Biji dari buah berri ini juga ternyata kaya akan asam lemak omega-3.

7. Kacang-kacangan
Kacang adalah makanan spesial sebab makanan ini memiliki energi yang berasal dari protein serta karbohidrat kompleks. Selain itu, kacang kaya akan kandungan serat, vitamin dan mineral. Kacang juga makanan yang baik untuk otak karena mereka dapat mempertahankan energi dan kemampuan berpikir anak-anak pada puncaknya di sore hari jika dikonsumsi saat makan siang. Menurut hasil penelitian, kacang merah dan kacang pinto mengandung lebih banyak asal lemak omega 3 daripada jenis kacang lainnya — khususnya ALA - jenis asal omega-3 yang penting bagi pertumbuhan dan fungsi otak .

8. Sayuran berwarna
Tomat, ubi jalar merah, labu, wortel, bayam adalah sayuran yang kaya nutrisi dan sumber antioksidan yang akan membuat sel-sel otak kuat dan sehat.

9. Susu dan Yogurt
Makanan yang berasal dari produk susu mengandung protein dan vitamin B tinggi. Dua jenis nutrisi ini penting bagi pertumbuhan jaringan otak, neurotransmitter dan enzim. Susu dan yogurt juga bisa membuat perut kenyang karena kandungan protein dan karbohidratnya sekaligus menjadi sumber energi bagi otak. Penelitian terbaru mengindikasikan bahwa anak-anak dan remaja membutuhkan lebih banyak vitamin D bahkan 10 kali dari dosis yang direkomendasikan. Vitamin D adalah vitamin yang juga penting bagi sistem saraf otot dan siklus hidup sel-sel manusia secara keseluruhan.

10. Daging sapi tanpa lemak
Zat besi adalah jenis mineral esensial yang akan membantu anak-anak tetap berenergi dan berkonsentrasi di sekolag. Daging sapi tanpa lemak adalah salah atu sumber makanan yang mengandung banyak zat ebsi. Dengan hanya mengonsumsi 1 ons per hari, maka tubuh Anda akan terbantu dalam penyerapan zat besi darai sumrbe lainnya. Daging sapi juga mengandung mineral seng yang dapat membantu memelihara daya ingat. Khsusus bagi yang vegetarian, Anda dapat memanfaatkan kacang hitam dan burger kedelai sebagai pilihan. Kacang-kacangan adalah adalah sumber penting zat besi nonheme — tipe zat besi yang membutuhkan vitamin C untuk di serap oleh tubuh. Mengonsumsi tomat , jus jeruk, strawberry dan kacang-kacangan juga dapat dipilih sebagai upaya mencukupi kebutuhan zat besi. Selain makanan, agar cerdas ya jelas kita harus banyak olahraga biar stamina kita tetap terjaga dan istirahat yang cukup




Baca Juga :


Widget by EsCampur88

Comments :

20 komentar to “Inilah Nutrisi Otak Terbaik”

wah satu info yang bisa kita semua jadikan refrensi agar bagaimana kita selalu ingat akan pentingnya kesehatan juga nutrisi otak kita,bagaimanapun dengan kondisi saat ini yang serba cepat serba dalam semua hal kita harus pandai-pandai menjaga dan menjaga kesehatan kita secara umum yah ,salam

IMAM MEQELS mengatakan...
on 

artikelnya bermanfaat, terima kasih infonya sobat, salam ukhuwah

cahayaislam mengatakan...
on 

Hm, mantabs! Salmon urutan pertama euy! Ayo ayo ayo, yang nyushi kita makan salmon salad. Hm... Jadi lapar. :(

Just2live mengatakan...
on 

Otak merupakan pusat sistem saraf kita, tanpanya bagian lain dari tubuh kita akan terpengaruh. Jadi, sangat penting jika kita merawat otak kita.

nutrisi otak mengatakan...
on 

thanks ya,,,,, hrus dibiasakn tuh biar otak kita mkin pintar!

Agen xamthone plus banjarmasin mengatakan...
on 

mantap sob infonya,,,,,,

Agen xamthone plus bengkulu mengatakan...
on 

kayaknya telor gue banged tuh. murah meriah dan banyak gizi.. hehe.. trims infonya.. keren banged..

haji dan umroh mengatakan...
on 

thanks nih mas bwt infonya,,,

mnarik skali nih...

obat tradisional asam urat mengatakan...
on 

info yg harus dituruti nih ...

mkasih nih mas bwt infonya...

kpn mass update lgi???

obat tradisional stroke mengatakan...
on 

ikan salmon memang paling baik untuk otak

Obat herbal kanker hati mengatakan...
on 

thx gan buat informasinya

Obat herbal leukemia mengatakan...
on 

Terimakasih banyak atas informasinya

Obat untuk nyeri haid mengatakan...
on 

Wah kayanya harus banyak mengkonsumsi makananan yang seperti diatas ni, terimakasih atas infonya

Cara Pemesanan Jelly Gamat Luxor mengatakan...
on 

Stock Tips
Skeptics of stock tips lists like to attribute any appreciation for the values of the picks which they send your way to the fact that other investors are signed up and receiving of the same stock tips and while this can play a role there is much more to it than that.

Ruchi Agrawal mengatakan...
on 

Online Share Trading
I was very pleased to find this site.I wanted to thank you for this great read!! I definitely enjoying every little bit of it and I have you bookmarked to check out new stuff you post.

Ruchi Agrawal mengatakan...
on 

http://www.nutrisiotak.com/ pesan deliver order.

Anonim mengatakan...
on 

More updates are required.

lawsuit cash advances mengatakan...
on 

aihh mantap dah, makasih banyak infonya, jgn lupa kunjungi balik ya gan, mampir lah :D http://acemaxs31.com/obat-vitiligo/

obat vitiligo mengatakan...
on 

bagus nih bagi yang punya anak
ditunggu info info yang bermanfaat lain nya

Atasi WC Mampet Selain dengan Soda Api mengatakan...
on 

bagus tuh apalagi buat anak

Cara Ampuh Atasi WC Mampet Dengan Starbio Plus mengatakan...
on 

Posting Komentar

Mari saling Bertukar Komentar. Escampur88 mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya bagi rekan-rekan yang mau menyisahkan waktunya untuk berpendapat mengenai informasi yang kami berikan.

BELUM PUNYA BLOG? bisa pakai 'Comment As: name/URL. masukkan nama dan FS, FaceBook, Multiplay atau laine (contoh: http://profiles.friendster.com/69373374)